Radial Hertasning Akses Kota Baru Jumat, 07-08-09 | 20:24 | 34 View
SUMBER HARIAN FAJAR Metro Makassar |
Kamis, 04 November 2010
Bappenas Mulai Survei Busway-Monorail Mamminasata
Rabu, 19 Mei 2010 | 02:46 WITA
Makassar, Tribun - Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan akan melakukan survei lintas moda jalur Mamminasata (Makassar, Maros, Sungguminasa, dan Takalar).
Kepala Dinas Perhubungan Sulsel Masykur Sulthan di Kantor Gubernur, Jl Urip Sumoharjo, Makassar, Selasa (18/5), mengatakan, survei lintas moda tersebut termasuk model penataan transportasi angkutan massal untuk melayani wilayah mamminasata seperti busway maupun monorel.
"Sudah ada bantuan dari bappenas untuk survei lintas moda termasuk angkutan massal. Dalam waktu singkat akan dilakukan," katanya. Namun, Masykur belum merinci besaran anggaran yang dibutuhkan maupun bantuan dari pusat.
Berdasarkan hasil survei, menurutnya, besaran kebutuhan dasar anggaran baru bisa disusun.
Pembangunan rute monorail akan melayani empat kota di kawasan Mamminasata. Moda tranportasi lainnya disurvei mengenai kelanjutan pembangunan jalur busway yang digagas Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar.
Sesuai rekomendasi awal hasil survei dinas perhubungan, pembangunan moda transportasi massal monorail cocok menyusuri rute pesisir pantai mulai Maros, Makassar, Takalar, dan Gowa karena jalur tersebut dinilai landai, stabil, dan cenderung datar.
"Akan dikaji pola moda angkutan massal dengan mengintegrasikan elemen angkutan seperti pete-pete, busway, dan monorail. Jadi lintas moda angkutan terpadu," ujarnya.
"Ini untuk menghindari kekeliruan penataan transportasi disejumlah kota besar di Indonesia. Makassar sudah mengarah ke sana dengan kemacetan dan pertambahan kendaraan yang sangat pesar," lanjutnya.
Masykur menjelaskan survei bakal mengkaji kelayakan pembangunan monorel dari aspek ekonomi utamanya dukungan penumpang dari empat daerah di kawasan Mamminasata.
Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo didampingi Masykur dijadwalkan bertemu Menteri Perhubungan Freddy Numberi di Jakarta, hari ini. Pertemuan tersebut juga akan membahas mengenai rencana pembangunan Bandara Pariwisata di Tana Toraja yang diperkirakan menelan anggaran hingga Rp 400 miliar.
Tribun Timur
Lebih Interaktif, Lebih Akrab SUMBER TRIBUN TIMUR
Alhamdulillah. Baypass Mamminasata Bukan Hanya Mimpi
Laporan: Aqsa Riandy Pananrang tribuntimurcom@yahoo.com
Selasa, 5 Januari 2010 | 17:38 WITA
MAKASSAR, TRIBUN -- Mega proyek baypass Mamminasata yang menghubungkan Makassar, Maros, Gowa, dan Takalar, sudah bisa berjalan mulai tahun ini. Bappenas RI sudah menyetujui mengucurkan anggaran secara bertahap untuk membiayai proyek jalan sepanjang 42 kilometer (km) ini.
"Anggaran sudah ada dan sudah disetujui Bappenas. Tinggal pembebasan lahan yang menjadi tanggungjawab pemerintah kabupaten dan kota," kata Agus. Dibutuhkan anggaran hingga Rp 900 miliar untuk merampungkan jalan ini.
Pembangunan jalan dengan lebar hingga 40 meter tersebut diharapkan mengatasi masalah perkotaan yakni kemacetan. Selain itu, untuk mengatasi masalah persampahan juga akan dibangun TPA Pattalassang yang akan menampung sampah dari Maros, Gowa, dan Makassar.(*)
Tribun Timur, Selalu yang Pertama SUMBER TRIBUN TIMUR
Ini Dia, Proyek Pengembangan Kawasan Mamminasata
Laporan: Hasriani Latief
Senin, 10 Mei 2010 | 22:46 WITA
MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM -- Proyek strategis kawasan Metropolitan Mamminasata yakni:
* Jaringan jalan
Proyek: Trans Sulawesi Mamminasata, By pass Mamminasa, Jl hertasning, Jl Abdullah Dg Sirua, dan jalan lingkar.
Anggaran: Rp 970 miliar
*Pengelolahan sampah atau TPA
Anggaran: Rp 400 miliar
Lokasi: Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Gowa
Mengakomodasi limbah dalam kurun waktu sekitar 12 tahun
* Suplai air bersih
Anggaran: Rp 500 miliar
* Instalasi Pengembangan Air Limbah (IPAL)
Anggaran: Rp 400 miliar
* Program Go Green
* Kawasan Kota Baru
Lokasi: Sebelah Timur Kota Makassar (antara Kec Moncongloe Maros dan Pattalassang Gowa.
Daya tampung: 300 ribu jiwa
Luas: 3.500 hektare
* Drainase
*Kawasan Industri KIMA 2
Lokasi: Maros
* Kawasan Pendidikan Mamminasata
Lokasi: Samata (Kecamatan Somba Opu) dan Kecamatan Bontomarannu, Gowa
Tribun Timur
Lebih Interaktif, Lebih Akrab SUMBER TRIBUN TIMUR
Mamminasata Bakal Adopsi Kota-kota Indah di Jepang
Laporan: Aqsa Riandy Pananrang
Kamis, 14 Oktober 2010 | 11:35 WITA
MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM - Wakil Gubernur Sulsel Agus Arifin Numang didampingi sejumlah pejabat dinas tata ruang dan permukiman (tarkim) memaparkan proyeksi pengembangan Kota Metropolitan di kantor Distarkim Sulsel, Jl AP Pettarani, Makassar, siang ini.
Dalam pemaparannya, konsep Mamminasata akan mengadopsi pola pengembangan perkotaan di sejumlah kota di Jepang yang merupakan hasil kunjungan rombongan ke Jepang baru-baru ini.
Sejumlah kota yang akan diadopsi di antaranya Kota Kamakura dengan karakter kota budaya yang bersejarah serta wisata internasional dan wisata pantai.
Kota Tokai, Provinsi Aichi dengan citra kota anggrek dan kawasan pertanian serta perkebunan, maupun Kota Baru Kohoku untuk pengembangan kawasan kota baru di Mamminasata.(*)
Tribun Timur
Lebih Interaktif, Lebih Akrab
SUMBER TRIBUN TIMUR
Mengenai Saya
- ISTANA PROPERTI
- makassar, sul-sel, Indonesia
- keliling kampung cari peluang bisnis